IndustriOtomotif

Honda Modif Contest 2024: Ajang Eksplorasi Kreativitas Modifikator

×

Honda Modif Contest 2024: Ajang Eksplorasi Kreativitas Modifikator

Sebarkan artikel ini
honda-modif-contest-digelar-di-sembilan-kota
Honda Modif Contest Digelar di Sembilan Kota

Jakarta – PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menyelenggarakan Honda Modif Contest (HMC) 2024, ajang modifikasi sepeda motor terbesar di Indonesia. Tahun ini, HMC digelar di sembilan kota dengan mempertandingkan sembilan kelas utama.

“Gelaran HMC yang memasuki usia satu dekade dilaksanakan semakin spesial,” kata General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, Andy Wijaya, dalam keterangannya, Selasa (30/7/2024).

Andy menjelaskan, HMC 2024 menawarkan konsep yang lebih segar dan kekinian. Untuk pertama kalinya, dibuka kelas baru sesuai tren modifikasi terkini, seperti All Sports, Matic & Cub Community Touring, Sport Community Touring, dan Show Off.

“Kelas ini menjadi menarik dengan hadirnya kelas baru seperti Show Off yang mengakomodir peserta yang ingin menampilkan karyanya tanpa batasan ide-ide kreatif,” ujar Andy.

Selain itu, HMC 2024 juga membuka kelas untuk sepeda motor Honda produksi sebelum tahun 2006, yaitu All Stock & Advance. Modifikator yang suka dengan genre modifikasi balap dapat menyalurkan kreativitasnya di kelas Racing Style.

“Kami persilakan bagi seluruh penggiat maupun pecinta modifikasi sepeda motor Honda di seluruh penjuru Indonesia untuk menuangkan ide kreativitas miliknya di Honda Modif Contest 2024,” kata Andy.

HMC 2024 juga mengeksplorasi kategori special achievement untuk Matic Besar Honda, yaitu Honda PCX160 dan Honda ADV160. AHM menyediakan kelas Best PCX160 dan Best ADV160 untuk mewadahi kreativitas modifikator.

Para pemenang dari sembilan kelas utama di masing-masing daerah akan beradu kreativitas di kontes final HMC untuk memperebutkan kesempatan mengikuti Honda Dream Ride Project. HMC menjadi ajang bagi modifikator untuk mempertajam kompetensi dan pengalaman modifikasi mereka dengan bimbingan dari mentor terbaik Indonesia.

Penentuan pemenang HMC akan melibatkan juri kompeten yang berpengalaman di bidang modifikasi, termasuk alumni pemenang HMC sebelumnya.

Baca Sumbar Bisnis lebih update via Google News, Klik Disini.

Manufaktur

Suzuki Indonesia berpartisipasi dalam GJAW 2024 dengan menawarkan promo menarik, termasuk uang elektronik jutaan rupiah, voucher belanja, dan keuntungan ekstra. Suzuki juga meluncurkan Jimny 5-door White Rhino Edition yang tangguh dan cocok untuk petualangan offroad.

hilux-rangga-penerus-toyota-kijang-pikap-resmi-meluncur,-harganya-mulai-rp-188-juta
Industri

Toyota Hilux Rangga, penerus Kijang pikap, resmi diluncurkan di Indonesia. Dirancang sebagai solusi mobilitas komersial andal, Hilux Rangga hadir dengan berbagai pilihan mesin dan fitur keselamatan lengkap. Harga mulai dari Rp200 jutaan, Hilux Rangga siap memenuhi kebutuhan bisnis dan layanan publik.

Beban Membengkak, Pertamina Hadapi Dominasi BBM Bersubsidi
Energi

Dominasi BBM bersubsidi di Indonesia, terutama Pertalite dan Bio Solar, menjadi beban bagi Pertamina dan pemerintah. Disparitas harga dengan BBM non-subsidi menyebabkan migrasi konsumen, sementara penyaluran BBM bersubsidi masih kurang tepat sasaran.